Kegiatan setelah mid semester

06 October 2011

Setelah menjalani ujian tengah semester selama 1 minggu penuh, 23 - 30 September 2011, para siswa melanjutkan kegiatan non akademik. Kegiatan tersebut sebagai berikut Sabtu, 1 Oktober 2011, upacara bendera memperingati Hari Kesaktian Pancasila, tes IQ (kelas X dan XI) dan kelas seminar motivasi diri (kelas XII) dengan fasilitator dari Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga. Dalam kesempatan itu, siswa diajak untuk menentukan pilihan dengan tepat.
Senin, 3 Oktober 2011, diadakan kegiatan lomba lektor dan khotbah, puisi Bahasa Inggris, penayangan video berita oleh masing-masing kelas.
Kegiatan ditutup dengan perayaan ekaristi peringatan pelindung kongregasi suster OSF yang dipimpin oleh Rm. St. Koko Pudjiwahyulistyono, Pr. Dalam kotbahnya Romo mengajak seluruh elemen asrama dan SMA Sedes Sapientiae Bedono dapat meneladani hidup Santo Fransiskus Asisi yaitu kesederhanaan, semangat kemiskinan, dan cinta ciptaan.


Back to Top